Support Guidelight Batch V #ShareTheLight

Membutuhkan Rp2.000.000

Tentang Indonesia Guidelight Project
Indonesia Guidelight Project merupakan komunitas yang bergerak untuk membumikan Al-Qur’an. Komunitas ini diisi dan digerakkan oleh para pemuda pemudi muslim yang memiliki keresahan terhadap rendahnya awareness masyarakat dalam mempelajari dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an. Indonesia Guidelight Project didirikan pada bulan April 2020 oleh Ahmad Safe’i Ridwan, Nur Rizkya Hanifa dan Resky Syam sebagai pendirinya. Komunitas ini mulai tercetus ketika mereka menjalani masa-masa akhir kepengurusannya sebagai pengurus inti Lembaga Dakwah Kampus Nasional Salam UI. Bersama dengan pengurus inti lainnya, mereka berencana untuk membuat sebuah ‘project abadi’ yang nantinya menjadi wadah untuk melanjutkan program-program dakwah walaupun sudah tidak tergabung dalam lembaga formal seperti LDK. Disebut ‘project abadi’ sebab project ini diharapkan dapat dijalankan bersama sampai akhir hayat, sebagai sarana dakwah tentunya, juga sebagai tempat bersilaturahim atas persaudaraan yang sudah dibangun selama satu tahun lamanya.

Project abadi ini kemudian mulai menemukan bentuknya yaitu fokus pada bidang pendidikan Al-Qur’an, dan terbentuklah komunitas Al-Qur’an. Alasan terbesar mengapa komunitas ini hadir adalah ingin mengembalikan peran dan fungsi Al-Qur’an sebagai pedoman dalam kehidupan umat muslim yang akhir-akhir ini mulai terabaikan. Banyak sekali diantara kita yang membaca Al-Qur’an tapi tidak mengerti isinya. Ada juga yang menghapal Al-Qur’an tapi tidak bertahan lama. Juga tidak sedikit yang membaca dan menghapal banyak ayat, tapi sama sekali tidak berpengaruh pada kualitas hidupnya. Padahal, jika Al-Qur’an benar-benar kita amalkan dalam kehidupan, kejayaan peradaban Islam sebagaimana masa keemasan beberapa abad silam adalah suatu keniscayaan. Maka solusinya adalah pendidikan. Benahi sistem pendidikan kita. Mengutip dari Ustadz Nouman Ali Khan, bahwa tidak semua muslim itu harus menjadi ulama, tetapi semua muslim harus terdidik, maka perlu ada tingkatan minimum dalam pendidikan Islam kita.

Berdasarkan skala prioritas, salah satu upaya menjadi seorang muslim yang lebih baik dari hari ke hari adalah menambah pengetahuan keislaman. Dengan kata lain meningkatkan kualitas ber-qur’an kita. Al-Qur’an adalah sumber pengetahuan utama seorang muslim. Maka, penting bagi kita membuat pencapaian khusus yang signifikan dalam Al-Qur’an dari waktu ke waktu. Caranya adalah fokus pada satu surah, baca, pelajari tafsirnya, renungi hikmahnya, hafalkan, lalu amalkan. Begitulah muslim akan menjadi versi terbaiknya dengan implementasi ilmu menjadi amal.

Di sinilah Indonesia Guidelight Project hadir. Komunitas yang didesain secara khusus untuk memfasilitasi muslim Indonesia yang ingin meningkatkan kualitas ber- Qur’an-nya. Memiliki misi mengembalikan Al-Qur’an sebagai pedoman bagi umat muslim yang akhir-akhir ini mulai terabaikan. Mengajak muslim di seluruh Indonesia untuk menghapal, berpikir, memahami, dan mengimplementasikan nilai-nilai Al- Qur’an. Karena kami percaya, dengan begitulah umat muslim dapat menjadi versi terbaiknya dan duniapun akan menjadi tempat tinggal yang lebih baik.